1. Bentuk Lambang (Segi Lima)
Objek utama dari lambang pagar nusa adalah Segilima dimana dalam hal ini telah tertera perwakilan dua (2) arti peranan antara lain:
Religi - Jumlah rukun islam , (Syahadat, Sholat, Zakat, Puasa, Haji)
Nasionalisme - Jumlah dasar negara indonesia (Pancasila)
2. Tiga Tepi Garis Putih
Ada tiga unsur hakekat perjalanan kehidupan manusia ketika dilahirkan di dunia sampai kembali ke pada sang pencipta yaitu
Alam janin (Kandungan)
Almam dunia
Alam akhirat
Dan sebagai pengertian dasar tiga garis tepi berwarna putih tersebut adalah sebagai berikut:
Islam ; pagar nusa terdiri dari pendekar muslimin
Iman ; bepegang teguh iman kepada Allah
Ikhsan ; menjalankan dan menjauhi apa yang di aturkan Allah
3. Tulisan “NAHDLATUL ULAMA ”
Tertera tulisan Nahdlatul Ulama dalam lambang Pagar Nusa ,
Pagar Nusa adalah sebuah wadah organisai pencak silat yang bearada dibawah naungan panji Nahdlatul Ulama
4. Ditebar terang oleh 9 bintang
Terdapat objek bintang berjumlah sembilan (9) didalam lambang pagar nusa memilki simbol
Walisongo : Dimana konsep yang diajarkan pencak silat pagar nusa adalah memegang kuat tradisi yang terlebih dahulu ditanamkan para wali di bumi pertiwi.
5. Bola Dunia
Terdapat objek bola dunia dalam susunan simbol pagar nusa mengartikan dalam arti makna luas:
Seorang Pagar nusa akan menjadi pemimpin yang bijak dalam menjaga kesejahteraan dunia
Bersifat Universal dan tumbuh berkembang sebagai pelindung dunia.
6. “ La Gholiba Ila Billah “ didalam seutas pita
Dalam batas kekuatan manusia adalah kemampuan manusia itu sendiri, namun jika manusia mampu berserah dan memohon pertolongan kepada yang dia yakini (Allah) di saat manusia telah berada diambang batas kemampuan maka insyaallah semua akan berakhir pada keputusan yang baik.
Makna dari tulisan bahasa arab "Lagoliba illa billah " adalah "Tiada kemenangan kecuali tanpa pertolongan dari allah"
7. Trisula
Sangat banyak jenis senjata yang telah dibuat oleh manusia , akan tetapi mengapa trisula yang diambil dalam perwakilan salah satu objek simbol senjata/pusakan dilambang pagar nusa,
Trisula dalam bahasa jawa berarti tiga mata pisau yang tajam
Trisula diwakilkan dalam logo pagar nusa sebagai simbol dunia persilatan dengan tetap memegang tiga prinsip hakekat kehidupan seperti arti tiga garis tepi berwarna putih nomor 2.
Trisula juga di simbolkan sebagai keseimbangan tatanan kehidupan manusia. hingga batas akhir kehidupannya.
8. Warna Baground Didominasi Hijau
Warna Hijau bermakna kesuburan dan kehidupan
Warna Hijau sebagai simbol terikatnya pagar nusa dengan NAHDLATUL ULAMA yang memegang teguh faham Ahlusunnah Wal Jama'ah
Selain itu warna hijau dan putih adalah dua warna yang di sukai baginda rasul.
Simbol sebagai lambang yang mengikat sesuatu yang besar didalamnya. Makna dalam sebuah lambang adalah perwakilan dari apa yang telah pertama kali di tujukan.
semoha dengan mengerti dan memahami arti dari lambang pagar nusa ini kita bisa semakin meng-eratkan tali silturrahim dan dapat mengaplikasikan tujuan dari simbol yang bermakana dimasing-masing objek.
Sejarah Lambang Pagar Nusa
Lambang atau logo sebuah organisasi merupakan simbol kesakralan dari tujuan yang tersirat didalamnya sebagai wakil dan artikulasi tujuan didirikan organisasi tersebut, tak ubahnya dengan Logo /Lambang Pagar Nusa ynag juga mengandung nilai kesakralan yang tinggi , Lambang ini pun memiliki sejarah pembentukkannya , sedikit ulasan tentang sejarah terbentuknya lambang pagar nusa
Diawali saat pertama Pencak Silat Pagar Nusa berdiri bersamaan dengan itu Lambang ini pun juga di bentuk dan dirilis ,
Lambang pagar nusa berbentuk terdiri dari segi lima dengan warna dasar hijau dengan bola dunia di dalamnya, didepannya ada pita bertulis Laa Gholiba illa billah yang artinya Tiada yang menang kecuali mendapat pertolongan Allah. Dilengkapi dengan bintang sembilan dan trisula sebagai symbol pencak silat. Lambang tersebut di usulkan oleh Kh.Suharbillah SH.LLT. yang kemudian di sempurnakan dan diubah menjadi segi lima oleh peserta musyawarah III di Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang. Kh. Sansuri Baidawi sebagai sesepuh dan penasihat yang sempat hadir dalam acara tersebut menegaskan bahwa :
Logo pertama berbunyi : Laa Gholiba illallah
kemudian oleh beliau diperbaiki menjadi : Laa GholibaiIlla Billah
by:http://pagarnusareog.blogspot.co.id/p/arti-logo-pagar-nusa.html
0 Comments